Lomba desa tingkat kabupaten Indramayu

Pemaparan Kuwu 6 Besar Lomba Desa Tingkat Kabupaten Indramayu Tahun 2023

Indramayu, Selasa 30 Mei 2023 – Enam desa di Kabupaten Indramayu, yaitu Desa Haurgeulis, Kongsijaya, Cikawung, Dukuh, Legok, dan Ranjeng telah berhasil masuk dalam 6 besar Lomba Desa tingkat Kabupaten Indramayu tahun 2023. Pemaparan hasil penilaian dilakukan dari hari senin 29 Mei 2023 sampai Selasa 30 Mei 2023 di ruang rapat Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretariat Daerah Kabupaten Indramayu.

Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah perangkat daerah terkait, tim penilai, serta perwakilan dari masing-masing desa yang berhasil masuk dalam 6 besar Lomba Desa. Pada kesempatan ini, Kuwu dari ketiga desa di hari pertama pada hari senin dan hari ke dua hari selasa desa tersebut memberikan pemaparan mengenai keberhasilan dan pencapaian yang telah diraih dalam berbagai aspek penilaian.

Tim penilai dengan cermat mengevaluasi setiap pemaparan yang disampaikan oleh Kuwu. Mereka meneliti data dan informasi yang dibawakan serta melihat bukti nyata dari hasil pembangunan desa dalam dua tahun terakhir. Penilaian dilakukan berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan dalam Lomba Desa, meliputi aspek pemerintahan, kewilayahan, dan kemasyarakatan.

Pemaparan Kuwu dalam acara ini menjadi momen penting dalam penentuan juara Lomba Desa tingkat Kabupaten Indramayu tahun 2023. Keberhasilan desa-desa ini dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan memberdayakan masyarakat akan menjadi inspirasi bagi desa-desa lainnya untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Setelah proses penilaian selesai, tim penilai akan menyusun hasil evaluasi dan menentukan desa-desa terbaik yang akan maju ke tahap selanjutnya.